SEJARAH TUMPAH DARAH
by Abah Zoer
Berlembar lembar darah menapaki sejarah
Hitam merah putih tumpah ruah di tanah
Asah runcing bambu angkat busur panah
Kemerdekaan: gigit amarah gugat jajah
Sejarah adalah aku yang tak pernah lelah
Bangkit dari lumpur lemah mencari arah
Karena merdeka tidaklah siap kunyah
Perjuangan hingga mati terkubur tanah
Sudah saatnya cinta menjadi senjata
Tugas suci bagi setiap anak bangsa
Pelajar rakyat pejabat saling rekat
Bersama putihkan langit pertiwi
jadilah, maka jadilah
di tanganku, di tanganmu
warisan sejarah kini dan nanti
berkah atau musibah?
Juli 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar